Al-Qur'an Online

My wedding memory

Jumat, 03 Juni 2011

Online TV Channels, Cara Mudah Menonton TV Online

Alhamdulillah, proyek kecil-kecilan membuat minisite TV Online akhirnya kelar. Meski menggunakan domain gratisan namun nama domain tersebut cukup sesuai dengan konten, yaitu http://onlinetvchannels.tk.
Ide membuat minisite ini muncul setelah beberapa kali menyaksikan pertandingan ISL (Indonesia Super League) di ANTV via Mivo TV. Selain itu saya cukup tertarik dengan acara-acara TV One, apalagi setelah ramai dibicarakan pasca Piala AFF 2010. Namun sayangnya, TV One tidak menjangkau rumah saya di Ponorogo Jawa Timur.
Setelah mencoba googling menelusuri dan mencari info tentang TV online,  akhirnya bertemu dengan beberapa blog/web serupa. Rata-rata mereka menggunakan layanan Mivo  TV. Dari situ semakin membuat saya ingin berkreasi. Bukan bermaksud ikut-ikutan, namun sekedar iseng dan mencoba.  :)
Jika Anda membuka website Mivo.tv Anda akan menemukan beberapa channel TV diantaranya TV One, ANTV, Trans 7, Trans TV, Indosiar dan Mivo TV. Halaman resmi mivo TV tidak mencantumkan RCTI, Global TV, SCTV, MNCTV maupun Metro TV. Sedangkan jika Anda membuka onlinetvchannels maka Anda akan mendapatkan semua channels diatas minus MNCTV dan Metro TV. Dengan demikian user akan semakin mudah mengakses TV favorit karena semakin banyak pilihan dalam satu minisite.
Saat ini Online TV Channels membagi berbagai channels diatas dalam 2 kategori channels.  Untuk lengkapnya silahkan tengok ke laman http://onlinetvchannels.tk.
Diharapkan proyek kecil-kecilan ini nantinya bakal berkembang, bermanfaat bagi orang lain dan kedepan semua channel tv bisa terpasang dan work di Online TV Channels.
Jika Anda suka tidak usah segan kasih like, dan jika bermanfaat Anda bisa share kepada kawan dan kolega lewat social bookmark yang telah kami sediakan.
Selamat menikmati. :)

0 komentar:

Posting Komentar

Template by : kendhin x-template.blogspot.com