Al-Qur'an Online

My wedding memory

Jumat, 21 Januari 2011

Kongres PSSI Semakin Tertutup..............????



Liputan6.com, Tabanan: Memasuki hari kedua, Kongres Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) kian tertutup dengan penjagaan lebih ketat. Sejumlah satuan tugas pengamanan terus bersiaga di sekitar area kongres di Tanah Lot, Tabanan, Bali, hingga Sabtu (22/1).

Prosedur pengamanan terlihat mulai dari gerbang masuk Hotel Pan Pacific hingga Hotel dan Resor Nirwana. Selain polisi dan petugas pengamanan hotel, di dalam areal kongres juga banyak terlihat satgas pengamanan swasta yang disiagakan di sejumlah titik lokasi kongres.

Menariknya, penjagaan ketat itu menyebabkan pelatih dan asisten pelatih tim nasional Alfred Riedl dan Wolfgang Pikal sempat tidak diperbolehkan masuk. Ini lantaran keduanya tidak menggunakan kartu tanda pengenal kongres. Namun akhirnya kedua orang penting di timnas itu diperbolehkan masuk setelah Riedl mengaku akan main golf di hotel.

Ketua Umum PSSI Nurdin Halid berdalih tertutupnya pelaksanaan kongres adalah hal biasa. Ia juga mengklaim prosedur itu diakui dan diperbolehkan oleh Federasi Sepakbola Dunia (FIFA) dan Federasi Sepakbola Asia (AFC).

Namun, menurut Ketua Pengurus Cabang PSSI Solo Rudyatmo, prosedur pengamanan itu terlalu berlebihan. Seharusnya, PSSI bisa bersikap lebih terbuka karena kongres mengagendakan evaluasi dan rencana kerja PSSI. Ia menduga tertutupnya acara itu kemungkinan diakibatkan memanasnya perseteruan organisasi sepakbola nasional itu dengan penyelenggara Liga Primer Indonesia atau LPI.(ADI/ANS)

0 komentar:

Posting Komentar

Template by : kendhin x-template.blogspot.com